Tiga Tips Interview Agar Mudah Diterima Kerja

Menghadapi interview pekerjaan biasanya membuat beberapa pemalar kerja menjadi gerogi. Padahal ketenangan adalah kunci agar bisa menjawab setiap pertanyaan yang diajukan. Jika bisa menguasai keadaan, maka yang diharapkan tentu dapat mengeluarkan jawaban terbaik dan meyakinkan HRD bahwa anda layak untuk diterima. Ada beberapa tips interview yang bisa dilakukan agar mudah lolos ke tahap selanjutnya. Berikut tipsnya:

1.Persiapan Materi Perusahaan

Persiapkan semuanya dengan cermat jangan terburu-terburu. Pahami betul perusahaan atau kantor tempat anda akan bekerja. Kuasai bidang yang anda lamar, karena hal itu akan menjadi daya tarik bagi HRD untuk menilai bahwa anda telah memiliki banyak pengetahuan tentang bidang yang akan anda masuki. Cari informasi sebanyak-banyak berkaitan dengan bidang yang akan anda masuki. Dengan begitu anda akan mampu menjawab pertanyaan dari HRD. Sebagai tambahan, anda juga dapat mencari informasi tentang perusahaan secara umum. Sekali lagi ini bisa menjadi nilai tambah untuk meyakinkan HRD bahwa anda memang memiliki ketertarikan yang besar dalam bidang yang anda lamar.

Biasanya lowongan kerja banyak meminta orang yang sudah berpengalaman di bidangnya. Dengan kata lain orang yang sudah memiliki pengalaman bekerja akan lebih diutamakan. Namun begitu, untuk fresh graduate biasanya juga dibuka kesempatan untuk menguji kemampuan mereka. Lewat interview ini lah pengetahuan anda akan diuji.

2.Persiapkan CV yang menarik

Yakinlah bahwa CV (curriculum vitae)  anda memang yang terbaik. Ketika anda sedang diinterview, tentu pedoman HRD menanyai anda adalah dengan membaca CV yang telah anda kirimkan. Hal-hal yang anda tulis di CV biasanya dikonfirmasi ulang oleh HRD untuk mengeksplor sejauh mana kemampuan anda sesuai yang tertulis di CV. Karena itu ketika menulis CV, pastikan sesuai dengan kemampuan dan yang anda kuasai.

Menulis kelebihan diri sesuai dengan kapasitas dan realitas membuat HRD semakin yakin bahwa anda memiliki potensi yang layak menjadi kandidat yang diterima. Penulisan CV Kreatif akan menjadi poin lebih terutama dalam hal kreativitas dan persiapan yang matang. HRD akan menilai bahwa bukan hanya CV anda yang terbaik, namun kemampuan anda juga patut diperhitungkan. Untuk menunjang kelengkapan anda dalam membuat CV, anda bisa membuatnya bersama CV APIK yang telah berpengalaman membuat CV secara profesional.

3. Persiapkan Materi Anda

jawablah pertanyaan HRD dengan tenang dan yakin. Jika semuanya telah dipersiapkan dengan lengkap, anda tak perlu takut akan pertanyaan-pertanyaan yang akan dilontarkan HRD. Anda harus yakin tentang bidang keilmuan yang anda kuasai, dan juga pengetahuan tambahan yang telah anda miliki. Anggaplah wawancara ini hanya berupa tanya jawab tentang diri anda sendiri. Ceritakan diri anda secara yakin, artinya jika anda diminta menceritakan kelebihan yang anda miliki maka ceritakanlah dengan yakin sesuai yang anda kuasai. Bisa ditambah dengan pengalaman-pengalaman sesuai yang pernah anda kerjakan. Maka ini akan menjadi poin lebih untuk melihat potensi sekaligus pengalaman yang telah anda miliki.

Jika anda sudah cukup tenang dan yakin ketika menjawabnya, jangan anggap remeh pertanyaan dari HRD. Percaya diri dengan sombong adalah dua hal berbeda. Menceritakan kelebihan sesuai dengan kapasitas itu dinamakan percaya diri, jangan melebih-lebihkan sesuatu yang tidak ditanyakan HRD dan tidak ada kaitannya dengan bidang yang anda kuasai. Selain kemampuan dalam berbicara, HRD juga akan menilai kepribadian yang anda miliki. Percuma pintar jika anda justru dinilai sombong. Jadi tetap berpegang pada jawaban yang tenang dan yakin.

Sekian tips interview kali ini. Semoga anda mendapat kesempatan bekerja sesuai yang anda inginkan.

Bagikan: